Hari Ketiga Pasuruan Agriculture Festival 2025 Ditutup Meriah dengan Lomba Barista - Kabupaten Pasuruan

Hari Ketiga Pasuruan Agriculture Festival 2025 Ditutup Meriah dengan Lomba Barista

95x dibaca    2025-09-13 22:00:00    Administrator

Hari Ketiga Pasuruan Agriculture Festival 2025 Ditutup Meriah dengan Lomba Barista

Gondangwetan, 13 September 2025 - Rangkaian kegiatan Pasuruan Agriculture Festival 2025 resmi berakhir pada Sabtu (13/9/2025) di Rest Area BUMDes Ranggeh, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan. Acara penutupan dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Pasuruan, disaksikan oleh jajaran Forkopimda, kepala perangkat daerah, pelaku usaha pertanian, dan masyarakat umum.

Hari terakhir festival berlangsung meriah dengan digelarnya Lomba Barista Competition, yang menjadi salah satu agenda paling ditunggu-tunggu. Kompetisi ini diikuti oleh barista lokal dari berbagai kecamatan di Kabupaten Pasuruan yang menampilkan kreativitas mereka dalam meracik dan menyajikan kopi khas Pasuruan.

Dalam kesempatan itu, Plt. Kepala DKPP menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya kompetisi, tetapi juga ajang promosi kopi lokal agar semakin dikenal luas.

Melalui Barista Competition ini, kami ingin menunjukkan bahwa kopi Pasuruan tidak kalah dengan kopi dari daerah lain. Kegiatan ini menjadi ruang bagi generasi muda untuk berinovasi sekaligus memperkuat ekonomi petani kopi lokal, ujar Hari Hijroh Saputro.

Acara dilanjutkan dengan penutupan resmi Pasuruan Agriculture Festival 2025 oleh Wakil Bupati Pasuruan, yang menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh pihak atas suksesnya kegiatan selama tiga hari berturut-turut (11-13 September 2025).

Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, peserta, dan masyarakat yang telah berpartisipasi. Festival ini membuktikan bahwa pertanian Pasuruan bukan hanya kuat, tetapi juga kreatif dan adaptif terhadap perkembangan zaman, ungkap Wakil Bupati.

Penutupan berlangsung meriah dengan pembagian hadiah lomba, penampilan musik lokal, serta foto bersama seluruh peserta dan panitia. Suasana penuh semangat dan kebersamaan menandai berakhirnya Pasuruan Agriculture Festival 2025 dengan sukses.

Festival ini menjadi simbol semangat kebangkitan pertanian Kabupaten Pasuruan menuju masa depan yang lebih inovatif, produktif, dan berkelanjutan, sejalan dengan tema Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke-1096 yaitu Pasuruan Bangkit, Bersama Kita Bisa.

Komentar (0)

  1. Belum ada komentar

Tulis Disini